JAKARTA – Besok pada Jum’at tanggal 2 Desember 2016 adalah Aksi Damai 212 yang digelar di kawasan Monumen Nasional (Monas) akan diikuti oleh umat muslim dari berbagai daerah di Indonesia.
Massa yang akan memenuhi kawasan Monas dipastikan tetap dapat berkomunikasi dengan lancar. Operator telekomunikasi mempersiapkan BTS tambahan di area padat tersebut.
“Kita pasang BTS tambahan di sekitar lokasi agar komunikasi lancar,” kata Deva Rachman, Group Head Corporate Communications Indosat Ooredoo kepada Okezone, Kamis (1/12/2016).
Dengan base transceiver station atau BTS tambahan ini, diharapkan layanan komunikasi di sekitar Monas besok berjalan tanpa gangguan. “Insya Allah aman,” tambah Deva singkat.
Rencananya, aksi Bela Islam III akan digelar zikir dan doa untuk keselamatan negeri, serta tausiah atau ceramah agama para ulama di Lapangan Monas dan sekitarnya dari pukul 08.00 hingga waktu Salat Jumat atau 13.00 WIB.
Sumber : Okezone